-->

Ahok: Haji Lulung Itu Gak Bisa Baca Atau Buta Huruf

Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) menyebut Anggota DPRD Abraham Lunggana alias Haji Lulung sepertinya tidak bisa membaca atau buta huruf. Hal itu disampaikan Ahok saat menjadi nara sumber di acara Mata Najwa di Metro TV. 

Ahok diperlihatkan video rekaman Haji Lulung yang menyebut Ahok melakukan pelanggaran pada proyek Rumah Sakit Sumber Waras.

Menurut Haji Lulung dalam video tersebut, dalam proyek tersebut tidak ada tertera pembelian tanah untuk rumah sakit, sehingga menilai Ahok melakukan pelanggaran. 

Namun, hal itu dibantah Ahok dengan tegas. “Saya gak tau ini Haji Lulung gak bisa baca atau buta huruf. Di KUA PPAS disebut dan tertulis jelas bahwa prioritas adalah pembelian sebagian lahan rumah sakit Sumber Waras. Jadi yang dikatakan Haji Lulung itu gak bener,” kata Ahok. 

Ahok mengaku bersyukur lantaran kasus Sumber Waras tersebut mengemuka. Menurutnya, ini adalah kesempatan dirinya untuk menjelaskan ke publik terkait proyek tersebut. “Publik kan selalu berpikir tak ada pejabat bersih. Harus diketahui, hasil audit BPK belum ada tanda-tanda kerugian negara, meski sudah diserahkan ke KPK. Buktinya KPK sendiri belum menemukan bukti, berarti audit BPK itu bermasalah,” katanya. 

Dia mengaku telah mengirim surat ke pengawas BPK untuk mengevaluasi auditor BPK terkait rekomendasi yang dikeluarkan. “Saya sudah kirim surat ke mahkamah BPK untuk periksa orangnya, tapi kan tidak diperiksa sampai sekrang, malah akhirnya orangnya diganti,” katanya.

0 Response to "Ahok: Haji Lulung Itu Gak Bisa Baca Atau Buta Huruf "

Post a Comment

loading...